Saturday, November 20, 2010

Music Player dengan Fitur Autoshutdown

Musik adalah suatu hal yang sangat sulit dipisahkan dari kehidupan manusia. Musik juga merupakan salah satu kebutuhan hidup manusia. Hal ini disebabkan karena musik adalah hal yang langsung menyentuh salah satu bagian terpenting dari manusia yaitu emosi. Musik yang didengarkan oleh manusia sangat mempengaruhi kondisi emosional dari manusia itu sendiri.

Misalnya, ketika saat malam, musik yang didengarkan adalah musik yang ber-genre melow atau beat-nya rendah sehingga menentramkan hati saat istirahat dan sekaligus sebagai pengantar tidur. Akan tetapi, ketika kita mendengarkan musik tersebut, kita sampai ketiduran dan lupa mematikan PC, laptop, atau notebook kita. Oleh karena itu, disini saya akan memberikan solusi dengan sebuah music player dengan tampilan mirip winAmp tapi dengan tambahan fitur yaitu autoshutdown setting. Jadi ketika kita mendengarkan lagu tersebut kalaupun kita ketiduran pun sudah tidak menjadi masalah lagi karena kita sudah menyettingnya agar autoshutdown. Jika tertarik, silahkan download.

Free Download AirLine Tycoon (Flight Corporation Simulation)

Beberapa orang menyebut manajemen adalah suatu hal yang mudah dipelajari. Pada kenyataannya, jika kita tidak terlatih dalam bidang manajemen atau kita tidak pandai-pandai mengatur, kita akan sangat sulit dalam menata perusahaan kita atau bahkan kehidupan kita sendiri.

Untuk membiasakan diri kita dalam manajemen, kita perlu sering berlatih dan melakukan penerapan-penerapan real atau pun  hanya berupa simulasi. Disini saya sedikit memberikan solusi untuk menyimulasikan kehidupan dalam sistem penerbangan di sebuah bandara dan dikemas dalam animasi-animasi menarik. Simulasi tersebut digabung dalam sebuah game dengan nama AirLine Tycoon.

AirLine Tycoon merupakan salah satu game tycoon (simulasi bisnis) yang sering digunakan sebagai sarana belajar berbisnis dan mengatur perusahaan.

Berikut adalah system requirements dari AirLine Tycoon :
  • 133 MHz Processor
  • Windows 98/ME/2000 orWinXP/Win7
  • 32 MiB RAM
Jika ingin mencobanya dan mendownloadnya secara gratis, silahkan klik download.

Wednesday, November 17, 2010

Menjalankan file .ISO

Beberapa software yang biasa digunakan dalam menjalankan file dengan eextension ISO antara lain UltraISO, Alcohol 120%, Daemon Tools, dan lain sebagainya. Disini saya akan memeberikan link download gratis Alcohol 120% yang compatible untuk WinXP dan Win7. Silahkan didownload.

Update SMADAV dan Avira Free Personal Edition

Berbagai virus telah muncul. Saat ini, jenis virus yang ngetrend adalah jenis virus folder. Virus ini bekerja dengan sistem autorun pada storage device yang ditempatinya. Virus jenis ini bisa menyebar dengan sangat cepat. Oleh karena itu, SMADAV mengeluarkan update terbarunya yaitu SMADAV 8.3 yang dapat menanggulangi masalah ini.
Cara kerja antivirus ini sangat mudah, cukup diinstall dengan waktu yang diperlukan tidak terlalu lama. Kemudian scan storage device yang terinfeksi, setelah itu, hapus virus-virus atau folder-folder tidak jelas yang muncul di storage device kalian tersebut. Then problem solved..!!
Klik untuk donwload secara free update smadav dan avira atau kunjungi langsung website resmi dari smadav dan avira free.

Update download accelerator

Berikut adalah link untuk download :
1. IDM versi 5.19 build 3 klik link ini.
2. Bit Torrent versi 7.2 build 23151 klik link ini.

Untuk mencari torrent file search langsung saja ke sini. Selain itu, beberapa file juga ada yang sudah freeware sebelumnya atau dibagikan secara gratis. Beberapa situs yang mengupload software-software freeware tersebut antara lain softpedia.com, brothersoft.com dan untuk situs lokalnya indowebster.com dan forumnya di indowebster.web.id

Sejarah Rubik dan Tutorial Rubik 3x3 bagi pemula

Rubik atau secara internasional dikenal sebagai Rubik's Magic Cube adalah suatu mainan yang diciptakan oleh Ernő Rubik yang merupakan seorang penemu, pematung dan profesor arsitektur yang berasal dari Hungaria. Laki-laki yang dilahirkan sekitar 66 tahun silam ini terkenal dengan berbagai teka-teki mekanisnya.

"Awal Mula Ide Pemunculan Cube dan Pemasarannya."
Pada pertengahan tahun 1970-an, Ernő Rubik bekerja di Departemen Desain Interior di Akademi Seni Terapan dan Kerajinan di Budapest. Dia berusaha untuk menemukan alat pengajaran untuk membantu murid-muridnya memahami objek 3D ( tiga dimensi ). Rubik menciptakan "Magic Cube" pada tahun 1974 dan mendapatkan paten Hungaria HU170062 untuk Magic Cube pada tahun 1975 tetapi tidak mengambil hak paten internasional. Tes pertama batch produk yang diproduksi pada akhir tahun 1977 dan dirilis ke toko-toko mainan di Budapest. Pada bulan September 1979, kesepakatan telah ditandatangani dengan Ideal Toys untuk membawa Magic Cube ke dunia Barat, dan memulai debut internasional pada pameran mainan di London, Paris, Nuremberg dan New York pada bulan Januari dan Februari 1980.

Mainan tersebut terjual dalam jutaan dan menarik perhatian para ahli matematika dan komunitas akademik. Dan juga dijadikan sebagai arena kompetisi pada tahun 1982, ketika Budapest menjadi tuan rumah kejuaraan dunia pertama ( Minh Thai dari Vietnam menang, memecahkan mainan teka-teki tersebut dalam waktu kurang dari 23 detik).

Berikut sekilas video tentang tutorial rubik's cube 3x3. Klik.